Net,
SBY
|
Ada Lembaga Survey yang merilis bahwa tingkat kepuasan publik terhadap kinerja 100 hari pemerintahan Jokowi-JK lebih rendah jika dibandingkan dengan pemerintahan SBY, baik pada periode pertama maupun kedua.
SBY secara berturut-turut mendapatkan 60 dan 70 persen kepuasan publik terhadap kinerja awal dalam dua periode pemerintahannya. Sedangkan Jokowi, hanya mendapatkan tingkat kepuasan publik sebesar 62 persen.
Kata lembaga survey terdapat penurunan kepercayaan publik terhadap Jokowi setelah menjalankan tugasnya sebagai presiden. Meski kepercayaan publik terhadap Jokowi tinggi, namun kepuasan publik rendah.
TANYA : "Kenapa publik lebih puas dengan SBY?"Begitulah, ternyata PUBLIK masih mengingat pencitraan SBY ketika curhat sebagai hal yang mempuaskannya. Beda pemimpin memang beda gayanya, kita semestinya bisa membedakannya.
JAWAB : "Karena SBY kalau ada masalah langsung CURHAT kepada rakyat lewat media, sementara Jokowi tidak mau curhat, cuma mendengarkan Wantimpres, Tim 9 atau tokoh-tokoh yang diundangnya ke Istana!"
Tidak mudah menata Indonesia yang penuh dinamika masalah ini, namun kita sering minta semua cepat-cepat diselesaikannya. Dan menyalahkan pemimpin lebih mudah daripada kita memberikan solusi yang baik.
Salam NKRI Raya!
Oleh: Maz Toni dalam Halaman Facebook "Catetan MAZ TONI Aka Tante Paku"
0 Response to "Katanya SBY Lebih Memuaskan Dibanding Jokowi! Menurut Anda?"